Resep Kue Leker Pakai Teflon, Camilan yang Mudah Dibuat di Rumah
Kue leker merupakan salah satu jenis jajanan Indonesia yang tetap eksis hingga saat ini. Bahkan ada banyak macam kue leker yang dijual di jalanan, sehingga terkadang membuat pembeli kebingungan dalam memilihnya. Jajanan legendaris ini sebetulnya dapat dibuat sendiri di rumah dengan mempelajari resep kue leker menggunakan teflon berikut ini:
Bahan Kue Leker
Camilan memang sangat cocok untuk menemani waktu bersantai di rumah, misalnya saat menonton televisi. Kue leker juga tepat bila dihidangkan untuk anak-anak di rumah. Terlebih bahan-bahan yang diperlukan sedikit dan harganya terjangkau. Agar dapat menyiapkan seluruh bahan yang diperlukan, berikut ini merupakan resep kue leker yang patut disimpan:
- 225 ml susu cair
- 80 gram gula
- 100 gram kue beras
- 1/2 sdt baking soda
- Meses secukupnya
- 1 butir telur ayam
- 40 gram maizena
- 1/2 sdt garam
- 20 gram terigu
- 1/2 sdt vanili
Cara Pembuatan Kue Leker
Proses pembuatan kue leker tidaklah susah, bahkan pemula dapat dengan mudah mempraktekkannya di rumah. Terlebih peralatan yang diperlukan ketika membuat kue leker hanya berupa wadah adonan, whisk, teflon, saringan, dan piring saji. Sebagai panduan, berikut tahapan untuk membuat kue leker dengan isian meses yang dapat diikuti:
1. Siapkan Wadah dan Campurkan Bahan Untuk Membuat Adonan
Untuk menerapkan resep kue leker, sebaiknya pembaca menyiapkan wadah yang cukup besar. Tujuannya agar bahan-bahan tidak mudah tumpah ketika diaduk. Masukkan tepung beras, garam, gula, maizena, dan tepung terigu. Aduk bahan-bahan tersebut menggunakan whisk secara perlahan. Pastikan semua bahan tercampur rata, agar memperoleh adonan kue leker yang diharapkan.
2. Tambahkan Satu Butir Telur Pada Adonan
Pada pembuatan kue leker memerlukan satu butir telur ayam, silahkan kocok terlebih dahulu agar menjadi rata. Tuangkan telur dan susu cair untuk membuat adonan menjadi lembut. Aduk kembali adonan tersebut menggunakan whisk sampai semua bahan tercampur rata. Pastikan seluruh gula telah larut dan tidak terdapat adonan yang bergerindil.
3. Tambahkan Soda Kue dan Diamkan Adonan
Sebelum adonan digunakan untuk membuat kue leker, sebaiknya disaring terlebih dahulu adonan tersebut. Tujuannya yaitu memastikan bahwa tidak ada bahan yang masih bergerindil. Sebab, hal ini justru akan membuat kue leker kurang krispi seperti biasanya. Setelah disaring, masukkan soda kue dan aduk hingga merata. Diamkan adonan selama 30 menit sebelum dimasak.
4. Masak Kue Leker di Atas Teflon
Siapkan teflon di atas kompor, oleskan sedikit margarin supaya kue tidak lengket. Pastikan mengatur kompor pada api yang paling kecil, sehingga adonan tidak mudah hangus. Setelah panas, masukkan sedikit adonan lalu putar teflon hingga seluruh permukaannya tertutup rata. Pastikan adonan membentuk lingkaran menyesuaikan dengan dinding teflon.
5. Tabur Meses Sesuai Selera
Salah satu ciri khas kue leker ini terdapat isian di bagian tengah, umumnya berupa meses. Meski ada pula diantaranya yang dikombinasikan dengan buah pisang dan keju. Tabur meses pada seluruh permukaan adonan, masak hingga matang. Apabila warnanya sudah sedikit kecoklatan, lipat kue leker menggunakan spatula.
Aturlah kue leker hingga menjadi bentuk seperempat lingkaran. Masak kembali sisa adonan seperti langkah-langkah yang telah dilakukan sebelumnya. Pembaca juga dapat mencoba membuat kue leker dengan menambahkan isian selain meses. Setelah selesai, hidangkan kue leker pada sebuah piring untuk dinikmati bersama anggota keluarga.
Demikianlah penjelasan tentang resep kue leker yang legendaris sebagai referensi camilan saat bersantai di rumah. Tips ketika membuat kue leker yang krispi yaitu pastikan memasukkan adonan sedikit demi sedikit saat menggoreng di atas teflon. Sebab, bila terlalu banyak maka hasilnya justru tebal dan kurang terasa krispi saat dimakan.